Komando Kewilayahan adalah merupakan gelar kekuatan TNI AD yg mempunyai tugas melaksanakan Pembinaan Teritorial dalam rangka menyiapkan dukungan baik kekuatan maupun kemampuan yang bersifat kewilayahan untuk menghadapi ancaman dan gangguan thdp NKRI
27.11.10
Medis Operasi Pria
Dalam rangka membantu Pemerintah Kota Banjarmasin, Kodim 1007/Bjm melaksanakan Medis Operasi Pria atau yang dikenal dengan nama MOP, operasi tersebut dilaksanakan di Rumah Sakit TPT Dr. R.Soeharsono Banjarmasin.
MOP merupakan salah satu cara pengaturan anak. Sasaran MOP adalah suami pasangan usia subur yang anaknya sudah lebih dari tiga dan tidak ingin menambah anak lagi. Daerah pinggiran Banjarmasin menjadi sasaran program percepatan karena mereka ini pada umumnya termasuk kelompok yang aksesibilitas terdapat pelayanan agak sulit.
“Mereka itu pasangan usia subur yang tidak ingin mempunyai anak lagi tapi tidak terlayani program keluarga berencana (KB) karena aksesibilitas terhadap pelayanan sulit. Jumlahnya di Banjarmasin mencapai 12 persen - 13 persen dari total pasangan usia subur sebanyak 50000. Termasuk tinggi karena dalam skala nasional hanya 9 persen,”keterangan dari Pasi Ter Kodim 1007/Bjm Kapten Inf Eko Wibowo.
Masih rendahnya capaian target MOP ini dalam pandangan Pasi Ter Dim 1007/Bjm di antaranya diakibatkan berbagai rumor yang berkembang dalam masyarakat, seperti MOP ini bisa menjadi impoten atau suami kalau selingkuh tidak akan ketahuan. Selain itu, masih ada pemahaman dalam kelompok masyarakat kecil bahwa MOP menutup keturunan. “Rumor tersebut tidak benar,” ungkapnya.
MOP ini tambah Pasi Ter sangat efektif dan secara ekonomi menguntungkan keluarga. MOP juga dapat dijadikan satu indikator kesetaraan gender dalam arti tidak menyerahkan malasah KB kepada istrinya, namun suami ikut berpartisipasi di dalamnya. “Masih terjadi dalam masyarakat bahwa urusan KB adalah urusan suami. Padahal tidak semua alat kontrasepsi bisa cocok dengan istri, disinilah peran partisipasi suami diperlukan,”
Bagi yang berminat mengikuti program MOP Gratis dapat menghubungi Makodim 1007/Bjm Jalan S.Parman No. 5 Banjarmasin
Telp (0511) 4368432
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar